Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

3 Langkah Antisipasi Pencurian Konten

3 Langkah Antisipasi Pencurian Konten – Belakangan ini semakin banyak saja situs maupun blog baru yang bermunculan. Tapi, sayangnya di antara sekian banyaknya hanya beberapa situs web saja yang memiliki reputasi bagus. Sebab, kebanyakan diantaranya hanya berisi informasi yang tak berkualitas. Mengapa, karena kebanyakan hanya menyajikan konten hasil copas (curian).

3 Langkah Antisipasi Pencurian Konten, Copas Artikel

Kalau dipikir-pikir semakin banyak blog yang ada sangat bagus untuk meningkatkan jiwa konfetitif kita sebagai blogger untuk terus berkreasi dengan pemikiran-pemikiran yang ada sehingga bisa menjadi lebih berkembang. namun sayangnya hal itu tidak seperti yang diharapkan. Malah sebaliknya membuat dunia blogger semakin bobrog dan mencemaskan.

Karena kebiasaan buruk blogger sekarang yang mau hasil maksimal tanpa kerja keras. Copas artikel dan nyepam sana sini. Ada baiknya kita melakukan berbagai cara sebagai langkah antisipasi pencurian konten yang telah kita buat dengan susah payah. Walaupun langkah ini tidak sepenuhnya mampu mengatasi sifat buruk blogger copas, paling tidak bisa mengurangi kerugian yang kita derita.

3 Langkah Mudah Mengatasi Pencurian Konten

Berikut 3 tips yang bisa Admin sajikan buat pembaca sekalian, semoga saja dengan tiga langkah di bawah ini. maraknya pencurian konten bisa sedikit berkurang.

1. Persingkat Feed

Kebanyakan blogger yang mau hasil instan tanpa mikir biasanya membuat blog baru dan mempublikasikan artikel ratusan hingga ribuan dalam hitungan menit menggunakan metode pencurian melalui alamat feed blog. Jadi supaya artikel kita yang di curi tidak sepenuhnya terduplikasi, sebaiknya kalian buat feed blog jadi singkat saja. 

Dengan begini, ketika ada seseorang yang mencuri atau menjadikan situs yang kawan-kawan kelola sebagai sasaran AGC. Mereka akan kecewa, karena hanya beberapa baris awal saja yang bisa mereka sedot. Sehingga hasil yang mereka dapatkan hanya sampah, dan yang terpenting blog kita tidak akan mendapatkan dampak negatif dari perbuatan tersebut.

2. Pasang script anti Copas

Cara ini bagi sebagian blogger pemula mungkin agak sedikit rumit dan susah untuk diterapkan (khususnya pengguna blog dari blogspot), karena harus memasukkan script khusus dalam template mode html. Tapi asalkan kalian mau berusaha, belajar, dan terus mencoba pastinya amat sangat gampang. Lain halnya jika kalian menggunakan situs dari WP, hal ini bukanlah suatu masalah, karena cukup instal saja plugin yang sudah tersedia.

Tips ini memang tak sepenuhnya mampu mangatasi niatan si pencuri, tapi paling tidak mereka harus bekerja secara extra.

3. Daftar dan pasang DMCA

Sebagai seorang belogger Admin sangat menyarankan kepada sahabat blogtipsintrik sekalian untuk segera mendaftarkan situsnya ke Google DMCA. Selain bisa menjadi sumber backlink, DMCA juga merupakan salah satu penegak hukum dunia online yang di sediakan secara gratis oleh pihak Google, untuk membrantas situs-situs yang isinya konten curian.

Dengan mendaftarkan website kita ke DMCA, setiap kali Anda memposting artikel baru maka hak cipta konten tersebut langsung terdaftar, jadi jika suatu saat nanti anda menemukan situs yang mencuri konten Anda tanpa izin. Sobat bisa langsung melaporkannya ke DMCA, supaya artikel tersebut di hapus dari situs (pengguna blogspot), atu di abaikan dari pencarian.

Baiklah sampai di sini dulu informasi yang bisa Admin sajikan buat sobat sekalian, semoga saja beberapa tips dalam artikel 3 Langkah Antisipasi Pencurian Konten diatas bisa bermanfaat. Salam bahagia dan sehat selalu.


Posting Komentar untuk "3 Langkah Antisipasi Pencurian Konten"