Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Reset Password Sandi Gmail Yang Lupa Dengan Nomor Hp

Cara reset password sandi gmail yang lupa dengan nomor Hp – Karena berbagai alasan seringkali kita melupakan password atau sandi akun yang kita miliki seperti gmail, bisa karena jarang mengaksesnya atau kebanyakan akun. Kalau akun gmail yang lupa sandinya tersebut bukan akun penting, tentunya kita tidak perlu pusing memikirkannya karena tinggal buat akun gmail baru saja maka permasalahan sudah teratasi.

Namun yang jadi permasalahannya, bagaimana jika akun email gmail yang tidak dapat di akses tersebut merupakan akun yang sangat penting, dan terhubung dengan berbagai produk gratis google atau akun di tempat lainnya seperti facebook, twitter, atau internet banking. Pastinya Anda bakalan pusing tujuh keliling, jika tidak tau apa solusinya.

Cara Reset Password Sandi Gmail Yang Lupa Dengan Nomor Hp

Tapi tenang dulu sob, tidak perlu khawatir, sebab sebagai penyedia pembuatan akun email gratis terbaik dan terbesar di seluruh dunia tim Google sudah mengantisipasi permasalahan tersebut. Sehingga apabila teman-teman lupa apa password akun gmailnya yang menyebabkan tidak bisa masuk lagi, Anda tinggal meminta password/sandi baru maka permasalan sobat akan teratasi.

Meminta password baru karena lupa apa sandi lama akun Gmail sebenarnya sangat mudah untuk dilakukan, namun sebagai pemula yang baru menggunakan Gmail hal ini merupakan suatu yang membingungkan dan terasa sedikit sulit. Karena itulah pada kesempatan ini Admin akan memberikan panduan reset password Gmail selangkah demi selangkah supaya siapapun yang membacanya bisa melakukannya dengan baik sehingga proses meminta sandi Gmail yang baru bisa berjalan dengan baik dan sukses.

Panduan Lengkap Cara Reset Password (Rubah Sandi) Gmail Yang Lupa Menggunakan Nomor HandPhone


Sebenarnya banyak cara yang bisa teman-teman lakukan untuk meminta sandi gmail yang baru pada google, namun pada kesempatan ini Admin hanya akan membahas bagaimana cara melakukan reset password Gmail menggunakan NO HP. Jadi untuk mengikuti tutorial ini pastikan terlebih dahulu akun email gmail yang lupa passwordnya tersebut merupakan akun Gmail yang dibuat dan di verifikasi menggunakan nomor HP, dan nomor tersebut masih aktif serta bisa teman-teman akses. Jika syarat ini sudah kalian penuhi, silakan ikuti langkah-langkah cara reset kata sandi gmail dengan mudah dan benar di bawah ini.

Pertama, Silakan akses halaman recovery google, supaya lebih cepat teman-teman bisa langsung klik tautan berikut ini : https://accounts.google.com/signin/recovery, setelah terbuka kurang lebih tampilannya seperti gambar di bawah ini.

Cara reset password sandi gmail yang lupa dengan nomor Hp


Supaya prosesnya lebih mudah, sebaiknya rubah dulu setelan bahasa menjadi Indonesia. agar semua perintah atau petunjuk melakukan reset password Gmail gampang untuk dimengerti. Menu untuk merubah bahasa ada di pojok kanan bagian bawah, supaya lebih jelas lihat kembali gambar di atas.

Masukkan alamat email Gmail yang ingin di reset passwordnya pada kotak yang tersedia seperti gambar di atas. setelah itu klik tombol "Next" atau “Berikutnya”.

Pada halaman selanjutnya, silakan kawan-kawan pilih metode pemulihan yang di inginkan, mau menerima kode verifikasi rubah sandi melalui SMS atau pangilan telepon. Klik metode yang paling Anda sukai. Dalam panduan kali ini Admin menggunakan metode Kirim SMS.

Cara reset password sandi gmail yang lupa dengan nomor Hp

Setelah Anda klik tombol “Kirim SMS”, akan terbuka halaman baru untuk memasukkan kode verifikasi dari google.  Tunggu beberapa saat, sampai ada SMS dari google yang berisikan kode verifikasi berupa 6 digit angka. Lalu masukkan pada kotak verifikasi yang di sediakan. Dan klik tombol Berikutnya.

Cara reset password sandi gmail yang lupa dengan nomor Hp

Pada halaman selanjutnya masukkan password baru yang ingin sobat pakai untuk mengamankan akun Gmail dan login kembali ke akun Gmailnya. Setelah selesai klik tombol “Ubah sandi”.

Cara reset password sandi gmail yang lupa dengan nomor Hp

Sampai pada langkah ini proses reset sandi Gmail selesai dilakukan. Dan password baru yang telah teman-teman inputkan tadi sudah bisa di pakai untuk mengakses atau membuka kembali akun Gmail yang telah dilupakan passwordnya.

Nb. Saat melakukan proses reset password Gmail terkadang tampilan berbeda-beda jadi silakan teman-teman sesuaikan saja langkahnya. Jika bisa di isi, silakan isi. Kalau tidak bisa mengisi silakan skip aja, atau klik pertanyaan lainnya.


Demikianlah panduan bagaimana Cara reset password sandi gmail yang lupa dengan nomor Hp yang bisa Admin blogtipsintrik.com sajikan. Semoga bisa dimengerti dan bermanfaat. Terima kasih, sampai jumpa lagi di tutorial lainnya.

Posting Komentar untuk "Cara Reset Password Sandi Gmail Yang Lupa Dengan Nomor Hp"