Cara Mengecek Tag Hreflang Sudah Terpasang Dengan Baik Apa Belum
Cara Mengecek Tag Hreflang Sudah Terpasang Dengan Baik Apa Belum – Pada pembahasan sebelumnya kita sudah membahas bagaimana cara memasang tag hreflang dan apa manfaatnya bagi blog. Jadi dalam kesempatan ini admin akan berbagi panduan cara mengeceknya, apakah ada kesalahan saat pemasangan ? atau terjadi errors karena ada kekeliruan yang terjadi saat penerapannya pada template blog.
Seperti yang kita ketahui bersama Tag Hreflang cukup penting bagi blog, karena penggunaan tag ini di anjurkan secara langsung oleh google webmaster tools. Terutama bagi blog yang menargetkan suatu negara untuk pengunjungnya. Jadi apabila teman-teman sudah memasang tag hreflang pada blog yang di kelola sebaiknya juga mengecek apakah tag hreflang sudah terpasang dengan baik atau belum. Jangan sampai Tag Hreflang yang sobat pasang, malah error dan tak bekerja. Sebab jika terjadi errors maka bisa berpengaruh terhadap kualitas blog, walaupun efeknya tidak secara langsung.
Mengapa kita perlu mengecek pemasangan tag hreflang bermasalah atau tidak ? sudah bekerja dengan baik atau tidak ? apakahah sudah berfungsi sebagaimana mestinya atau belum ?
Memang sih pengecekan tag hreflang tidak begitu penting, namun hal ini perlu di lakukan karena tag ini cukup bermanfaat dan memiliki banyak fungsi apalagi tag hreflang di rekomendasikan oleh google sendiri. Selain itu dengan melakukan pengecekan kita bisa mengurangi atau mengatasi masalah crawl errors pada situs yang kita kelola. Dan teman-teman pasti sudah tau kalau google atau mesin pencari paling top milik google tidak menyukai web yang terdapat errors. Sehingga apabila tag hreflang yang anda pasang bermasalah atau errors maka tingkat kepercayaan search engine pada blog juga akan berkurang.
Bagi yang ingin tahu bagaimana cara mengecek tag hreflang sudah terpasang dan bekerja dengan baik atau belum, silakan baca panduan cara ceknya di bawah ini.
Cara Mengecek Tag Hreflang Sudah Terpasang dan Bekerja Dengan Baik Apa Belum
Untuk mengetahui tag hreflang yang teman-teman pasang pada blog/situs/web sudah terpasang dengan sempurna dan bekerja sebagaimana mestinya. Teman-teman bisa menggunakan dua cara. Yaitu, menggunakan bantuan situs checkhreflang.com dan melalui google webmaster tools (google search console).
1. Cara Cek Tag Hreflang melalui situs checkhreflang.com
Selain dengan cara di atas untuk mengecek apakah tag hreflang sudah terpasang dengan tepat atau belum pada blog, teman-teman juga bisa menggunakan bantuan checkhreflang.com. dan menurut admin situs ini sangat bagus untuk mengecek tag hreflang pada web sobat.
Mengapa?
Alasannya, selain kita dapat melihat apakah Tag Hreflang sudah terpasang dengan tepat atau belum, kita juga dapat melihat dan mengetahui kode bahasa maupun kode negara yang ada di dunia. Dan fitur-fitur yang bermanfaat lainnya, seperti Cek GZIP Compression yang bermanfaat untuk mempercepat loading blog, Cek IPv6, serta website ini juga menyediakan layanan untuk mengecek Meta Tag Language di blog. Bagaimana caranya ?
- Pertama silakan teman-teman kunjungi terlebih dahulu situs checkhreflang.com
- Setelah itu ketikkan alamat (URL) blog pada kolom yang di sediakan, lalu klik gambar kaca pembesar (search). Contoh lihat gambar di bawah ini.
Selesai. Anda akan mendapatkan laporan apakah tag hreflang sudah terpasang dangan tepat apa belum pada blog yang teman-teman kelola.
Apabila Tag Hreflang maupun Meta Tag Language di Web/Blog belum terpasang dengan tepat, maka anda akan melihat pemberitahuan “No Hreflang meta tags were found” dan “HTML Lang tag not found” untuk Meta Tag Language. Jadi jika anda menemukan pesan seperti di atas sebaiknya segera melakukan perbaikan pada tag hreflang yang telah teman-teman pasang sebelumnya. Sebaliknya jika tag hreflang sudah terpasang dengan baik maka teman teman akan melihat pemberitahuan "your hreflang tags look fine!". Lebih jelasnya lihat gambar di bawah ini.
2. Cara Cek Tag Hreflang Pada Google Webmaster Tools
Untuk mengecek apakah tag hreflang sudah terpasang dan bekerja seperti yang dinginkan melalui google webmaster tools terlebih dahulu anda harus memverifikasi blog pada google search console. Bukan hanya untuk melakukan pengecekan tag hreflang tapi dengan menghubungkan blog/web/situs dengan webmaster tools kita juga bisa meningkatkan performa blog. Jika situs sobat sudah di daftarkan maka langkah-langkah mengeceknya adalah sebagai berikut.
Bagaimana caranya
1. Silakan teman-teman login ke google search console
2. Setelah berhasil login, klik url blog yang ingin di cek
3. Pada menu di sebelah kiri klik search traffic
4. Pilih menu international targetting
5. Kemudian klik menu langguage
6. Disana anda akan melihat laporan status tag hreflang yang ada pada blog sobat, errors atau tidak. Lebih jelasnya lihat gambar di bawah ini.
Demikianlah panduan, tips dan trik cara mengecek Cara Mengecek Tag Hreflang Sudah Terpasang Dengan Baik Apa Belum semoga artikel ini bisa berguna dan bermanfaat bagi teman-teman yang membutuhkan. Jika ada pertanyaan, saran atau hal lainnya yang berhubungan dengan tulisan ini silakan masukkan pada kolom komentar di bawah atau bisa melalui menu kontak di atas. Terima kasih atas kunjungannya dan sampai jumpa lagi pada posting selanjutnya.
thank you, I just know it turns hreflang tag can be checked easily .... very good information.
BalasHapusThank you again,....
HapusWah ternyata untuk mengecek tag hreflang ada situs khususnya. terima kasih bermanfaat sekali...
BalasHapusdi tag hreflang sdah ok, look fine... but
BalasHapusdi G Console "Situs Anda tidak memiliki tag hreflang."
bingung!
Saya sudah mengecek blog anda sepertinya ada sedikit kesalahan pada kode tag hreflang yang anda pakai. Karena setelah saya cek menggunakan beberapa alamat ip dari berbagai negara yang berbeda tag hreflang blog anda tidak berubah.
HapusJadi solusinya coba anda ganti href='alamat blog anda' dengan href='data:blog.url'
Hampir semua blog yang saya kelola memakai cara ini dan semuanya bekerja dengan baik. Apabila masih tidak terdeteksi silakan anda berkomentar lagi, mungkin ada hal lain yang perlu diperbaiki, semoga membantu.
untuk berbagai alternatif kode hreflang yang cocok silakan cek artikel saya yang berjudul bagaimana cara memasang tag hreflang. Terima kasih.
terimakasih sudah membalas...
Hapussdah saya rubah jd <link expr:href='data:blog.url'----
sesuai opsi pertama d.artikl agan, tntang cra psang t.hreflang
saya cek msih sma. di G.Console blm ada perubahan
kira2 brpa lma prubhan.a akn klhatan?
Maaf gan baru balas, Biasanya dalam waktu 3X24 jam sudah kelihatan asalkan memenuhi beberapa syarat
Hapus1. Blog agan tidak menargetkan suatu negara tertentu
2. Dalam artikel ada isitilah asing (bahasa asing) maksudnya artikel yang agan tulis bukan murni bahasa indonesia. contoh kata kunci di tulis keyword
3. Blog agan di kunjungi oleh orang asing atau menggunakan alamat IP luar.
Yang terpenting adalah poin ketiga, jika semua pengunjung blog adalah orang indonesia maka tag hreflang tidak akan terdeteksi...jadi intinya kita harus mendapatkan pengunjung non-indonesia....
Jika pada google search console tidak ada keterangan error itu artinya tag hreflang sudah terpasang dengan sempurna....jadi enjoy aja nanti kalau google mendeteksi ada orang bule berkunjung pasti ada laporannya...
terima kasih.
kalau cara memperbaiki tulisan "16 tag hreflang dengan kesalahan" di webmaster itu gimana kang, makasih sebelumnya.
BalasHapusCoba ganti dengan format tag hreflang lainnya...karena ada kemungkinan tag hreflang yang mas pasang itu tidak valid...
Hapusthanks infonya...saya baru belar blogger dan ceo tlng dibantu
BalasHapushttp://www.partoba.gq/
Sama saya juga dalam tahap belajar...
Hapusmau tanya mas kalo misalkan situs saya berbahasa prancis saya mau menargetkan beberapa negara tujuan yang bpk gde,,kira-kira tag script herflangnya seperti apa yah,,kalo boleh sekalian minta mas,soalnya saya dapat dari google tapi tidak saya cek di situs chekherflang tidak falid katanya....
BalasHapusCoba mbak baca dulu artikel saya sebelumnya yang beralamat di "blogtipsintrik.com/2017/01/bagaimana-cara-memasang-tag-hreflang.html"
HapusJika setelah membaca artikel tersebut mbaknya masih kurang mengerti silakan tanya lagi.
Terima kasih.
dpt email jg nih dri googke katanya ada Kesalahan pada tag hreflang
BalasHapus